Laman

Minggu, 12 Oktober 2014

Kota Bukittinggi

Kota Bukittinggi merupakan salah satu dari tujuh kota otonom di Provinsi Sumatera Barat, wilayahnya dikeliling oleh wilayah Kabupaten Agam, sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Tilatang Kamang dan Matur; sebelah timur dengan Kecamatan IV Angkat Candung; sebelah selatan dengan Kecamatan Banuhampa; dan sebelah barat dengan Kecamatan IV Koto.

Kecamatan
Luas (Km2)
Penduduk
Kepadatan
Guguk Panjang
6,83
43.457
6.362
Mandiangin Koto Selayan
12,16
48.461
3.987
Aur Bilugo Tigo Boleh
6,25
26.342
4.213
Bukittinggi
25,24
118.260
4.686

  Sumber : BPS Kota Bukittinggi , 2014


Pada tahun 2013 jumlah penduduk Kota Bukit Tinggi sebanyak 118.260 jiwa, tersebar di tiga kecamatan dan 24 kelurahan. Kecamatan Guguk Panjang memiliki jumlah penduduk paling banyak kedua dengan tingkat kepadatan penduduk paling tinggi. Kecamatan Guguk Panjang meliputi tujuh kelurahan, dengan kisaran jumlah penduduk antara 1.000 - 18.000 jwa, dengan peringkat jumlah penduduk paling banyak berturut-turut Tarok Dipo, Aur Tajungkang T Sawah, Pakan Kurai, Bukit Apit Puhun dan Kayu Kubu. Sekitar 40,15 persen penduduk Kecamatan Guguk Panjang bermukim di Kelurahan Tarok Dipo.

Kecamatan Mandiangin Koto Selayan memiliki jumlah penduduk paling banyak, bahkan hampir mendekati 50.000 jiwa, tersebar di sembilan kelurahan, dengan kisaran jumlah penduduk antara 1.000 - 10.000 jiwa, dengan peringkat jumlah penduduk paling banyak berturut-turut Campago Ipuh, Campago Guguk Bulek, Puhun Tembok, Puhum Pintu Kabun dan Kubu Gulai Bancah.

Kecamatan Aur Bilugo Tigo Boleh meliputi delapan kelurahan, dengan kisaran jumlah penduduk antara 1.000 - 7.000 jiwa, dengan peringkat jumlah penduduk paling banyak berturut-turut Aur Kuning, Birugo, Sapiran, Belakang Balok dan Pakan Labuah.

Luas Kota Bukittinggi 25,24 km2 sehingga kepadatan penduduk mencapai 4.686. 

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.