Laman

Rabu, 12 November 2014

Kota Kraksaan

Oleh : Atep Afia Hidayat - Kota Keraksaan meliputi lima kelurahan dan 13 desa, merupakan salah satu dari 24 kecamatan yang ada di Kabupaten Probolinggo, sekaligus merupakan ibukota kabupaten. Jumlah penduduk Kota Kraksaan sebanyak 68.096 jiwa menempati area seluas 37.798 km2, sehingga kepadatan penduduknya mencapai 1.802 jiwa per km2. Kraksaan merupakan kecamatan dengan kepadatan penduduk peringkat kedua di Kabupaten Probolinggo, yaitu setelah Sumberasih.


Kisaran jumlah penduduk setiap kelurahan/desa berkisar antara 1.000 - 8.000 jiwa, dengan peringkat jumlah penduduk paling banyak berturut-turut Patokan, Kalibuntu, Kraksaan Wetan, Alassumur Kulon dan Bulu.

Adapun batas wilayah Kota Kraksaan meliputi sebelah utara dengan Laut Jawa (Selat Madura); sebelah barat dengan Kecamatan Pajarakan; sebelah selatan dengan Kecamatan Krejengan; dan sebelah timur dengan Kecamatan Paiton.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.