Laman

Minggu, 12 April 2020

Telusur Kota Soko

Pusat Kota Soko (Desa Sokosari)
Sumber : https://goo.gl/maps/HcQQvTc8kyW5ttdCA
Kota Soko di mana keberadaannya ? Tidak banyak orang Indonesia yang mengenal keberadaan Kota Soko. Tidak seperti Surabaya, Bandung, Yogyakarta atau Solo. Ya Soko hanyalah merupakan sebuah kecamatan yang berada di Kabupaten Tuban, Provinsi Jawa Timur.


Jika dikelola oleh pemimpin atau pengelola yang visioner, Kota Soko bisa berkembang pesat, karena beragam potensi ada di sana, baik sumberdaya manusia (SDM), sumberdaya alam (SDA) maupun sumberdaya teknologi (SDT).

Inilah faktanya, luas Kecamatan Soko 96,88 km2, hampir 100 km2. Banyak kota yang berstatus otonom baik di Pulau Jawa maupun luar Jawa yang memiliki luas wilayah dikisaran tersebut, bahkan jauh lebih sempit.  Jumlah penduduknya tahun 2019 sebanyak 90.668 jiwa, hampir 100.000 jiwa, beberapa kota otonom di Indonesia berpenduduk dikisaran angka tersebut. Data tersebut dapat dijadikan modal dasar atau latar belakang untuk lebih meyakini bahwa Soko bisa menjadi kota yang berkembang dan mandiri. Tinggal bagaimana para pengelolannya memiliki visi dan optimisme.

Sebagaimana kecamatan lainnya di Pulau Jawa, Soko berada di bawah administrasi pemerintahan kabupaten induknya. Hal ini kerap menjadi persoalan, di mana sebuah kabupaten memiliki jumlah kecamatan yang terlalu banyak, sehingga pengelolaannya kurang serius dan tidak terurus. Bahkan Kabupaten Sukabumi di Provinsi Jawa Barat, meliputi 46 kecamatan. Sedangkan Kabupaten Tuban meliputi 20 kecamatan. Tidak heran jika kota-kota kecamatan banyak yang tumbuh dan berkembang tanpa arah yang jelas, karena rentang kendali pemerintahan yang terlalu jauh.

Kecamatan Soko
Sumber : https://tubankab.bps.go.id/publication/
Kota Soko yang meliputi 23 Desa layak tumbuh dan berkembang, paling tidak menjadi seperti Kota Solo, namanya saja hampir mirip. Kecamatan Soko setidaknya dapat dikembangkan menjadi empat kawasan pertumbuhan:  Kawasan Utara meliputi Desa Wadung, Klumpit, Tluwe, Jegulo, Nguruan dan Gunung Anyar; Kawasan Barat meliputi Desa Jati, Cekalang, Prambontergayang, Pandanaagung dan Mentoro; Kawasan Timur meliputi Desa Bangunrejo, Sumurcinde,Rahayu, Sokosari dan Sandingrowo; Kawasan Selatan terdiri dari Desa Menilo, Simo, Mojoagung,Kendalrejo, Pandanwangi, Nguruan dan Glagahsari.

Perlu ada dasar hukum dan peraturan yang memberi kepastian, bahwa untuk kecamatan yang berpenduduk mendekati atau lebih dari 100.000 jiwa, perlu persiapkan menjadi "Kota", sebagaimana konsep "Kota Administratif" pada beberapa dekade lalu. Kalau tidak demikian, maka kota-kota kecamatan yang mengalami perkembangan yang pesat akan menjadi "kota semberawut" yang tidak terkelola dengan baik. (Atep Afia Hidayat - KotaKita.com)


Referensi :

Kabupaten Tuban dalam Angka 2020. BPS Kab Tuban, 2020. Dalam https://tubankab.bps.go.id/publication/

Kecamatan Soko dalam Angka 2019. BPS Kab Tuban, 2019. Dalam https://tubankab.bps.go.id/publication/



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.