Senin, 02 April 2018

Kota Salahutu

Kecamatan Salahutu - Kab.Maluku Tengah
(https://goo.gl/maps/NJSVs3RPFUN2)
Penelusuran Kota Ke 946

Selain dikenal adanya nama Kota Ambon juga ada Pulau Ambon, Kota Ambon berada di Pulau Ambon. Namun ternyata Kota Ambon bukan hanya satu-satunya kota di Pulau Ambon, ada dua kota lainnya yang berstatus kecamatan dan masuk dalam wilayah administrasi Kabupaten Maluku Tengah, yaitu Salahutu dan Leihitu.

Salahhutu merupakan salah satu dari 18 kecamatan yang ada di Kabupaten Maluku Tengah, pada tahun 2016 jumlah penduduknya mencapai 52.145 jiwa tersebar di enam desa; Peringkat setiap desa dengan jumlah penduduk paling banyak berturut-turut Tulehu (19.305 jiwa); Suli (11.682 jiwa); Liang (8.319 jiwa); Waai (7.407 jiwa); Tial (2.901 jiwa); dan Tengah-Tengah (2.531 jiwa). Luas wilayah Kecamatan Salahutu mencapai 151,82 km2, sehingga kepadatan penduduknya 343 jiwa per km2, jauh di atas rata-rata kepadatan penduduk Kabupaten Maluku Tengah 32 jiwa per km2. Pusat pemerintahan Kecamatan Salahutu terdapat di Desa Tulehu.

Relatif banyaknya jumlah penduduk Kecamatan Salahutu tidak terlepas dari perkembangan Kota Ambon sebagai kota otonom sekaligus ibukota Provinsi Maluku; Kecamatan Salahutu menjadi penyangga perkembangan Kota Ambon di sebelah timur; sedangkan di sebelah utara ialah Kecamatan Leihitu dan di sebelah barat Kecamatan Leihitu Barat.

Batas wilayah Kecamatan Salahutu meliputi sebelah utara dengan Selat Seram; sebelah timur dengan Selat Haruku; sebelah selatan dengan Teluk Baguala; dan sebelah barat dengan Kota Ambon dan Kecamatan Leihitu.

Sumber :
https://saripedia.files.wordpress.com/2010/11/maluku1.jpg
http://kpu.go.id/dmdocuments/8101_maluku_tengah.pdf

https://malukutengahkab.bps.go.id/publication/download.html?nrbvfeve=NWEwNGM5NDQyZjMyY2MxYzhlYWNkZTE0&xzmn=aHR0cHM6Ly9tYWx1a3V0ZW5nYWhrYWIuYnBzLmdvLmlkL3B1YmxpY2F0aW9uLzIwMTcvMDkvMjAvNWEwNGM5NDQyZjMyY2MxYzhlYWNkZTE0L2tlY2FtYXRhbi1zYWxhaHV0dS1kYWxhbS1hbmdrYS0yMDE3Lmh0bWw%3D&twoadfnoarfeauf=MjAxOC0wNC0wMyAwODozNDo1OA%3D%3D

https://malukutengahkab.bps.go.id/publication/download.html?nrbvfeve=NzFmNTk0YmE5MDZlOTlmZjAzM2ViZWMx&xzmn=aHR0cHM6Ly9tYWx1a3V0ZW5nYWhrYWIuYnBzLmdvLmlkL3B1YmxpY2F0aW9uLzIwMTcvMDkvMjQvNzFmNTk0YmE5MDZlOTlmZjAzM2ViZWMxL2tlY2FtYXRhbi1sZWloaXR1LWRhbGFtLWFuZ2thLTIwMTcuaHRtbA%3D%3D&twoadfnoarfeauf=MjAxOC0wNC0wMyAwODoyNDoyMw%3D%3D




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.