Peta Kecamatan Arut Selatan (Pusat keramaian Kota Pangkalan Bun meliputi Kelurahan Baru, Raja, Sidorejo, Madurejo, Mendawai Seberang. |
Laman
▼
Jumat, 31 Juli 2020
Pangkalan Bun dan Pemekaran Kecamatan Arut Selatan
Mewacanakan Kota Otonom Pandeglang
Wilayah "Kota Pandeglang" Meliputi Enam Kecamatan |
Kota Mandalawangi
Kec. Mandalawangi Kab Pandeglang Peta : https://goo.gl/maps/GLcGhxs7k2QjFJu98 Data : Kab. Pandeglang dalam Angka 2020, BPS Kab. Pandeglang |
Nama Kota Mandalawangi sudah cukup terkenal. Cara mudah mengetahuinya bagaimana ? Ketik kata "Mandalawangi" melalui mesin pencari Google, maka akan muncul Mandalawangi dalam format artikel, gambar, bahkan video. Mandalawangi sudah dikenal sebagai salah satu destinasi wisata di Kabupaten Pandeglang. Hal ini merupakan potensi sumberdaya alam yang luar biasa, tinggal dikelola lebih lanjut secara profesional, dengan tetap mengedepankan kepentingan masyarakat setempat dan kearifan lokal.
Kota-kota Di Kabupaten Pandeglang
Kab. Pandeglang (Peta : goo.gl/maps/VDMeBz6HngbCnXpD9/ Data : Kode Wilayah , Kemendagri, 2019) |
Cikeusik
Panimbang
Pandeglang
Majasari
Cikedal
Menes
Cimanuk
Cipeucang
Banjar
Kaduhejo
Cadasari
KarangtunjungKoroncongMandalawangi
Kekayaan alam Indonesia sangat luar biasa, semua penduduknya harus bersyukur kepada Sang Maha Pencipta, Allah SWT. Secara administratif wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) meliputi 34 provinsi, 416 kabupaten, 98 kota, 7.094 kecamatan, 8.490 kelurahan dan 74.957 desa (Permendagri No. 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan).
Sabtu, 25 Juli 2020
Kota Tiga Binanga
Kec. Tiga Binanga (Peta : Google Map; Data: BPS Kab Karo, 2020) |
Tour Kota Tiga Binanga melalui peta/satelit (Klik Di Sini)
Tiga Binanga merupakan salah satu dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara. Nama Tiga Binanga memang belum seterkenal Kabanjahe dan Brastagi. Tapi suatu saat nama-nama kecamatan di Kabipaten Karo akan makin dikenal, karena potensi sumberdaya alamnya yang luar biasa. Nama lain dari Tiga Binanga ialah Singalorlau (daerah yang dikelilingi sungai: Lau Barus, Lau Tuala, Lau Kitatapes, Lao Kembin, Lao Mbelin, Lao Jandi, Lao Gunung, dan sebagainya).
Rabu, 08 Juli 2020
Kota Kedungwaru
Kecamatan Kedungwaru Kab. Tulung Agung Peta : https://goo.gl/maps/vTQ3eQsRd2KMwPqP8 Data : https://tulungagungkab.bps.go.id/ |
Tour Kota Kedungwaru (Peta/Satelit)
Klik Di Sini
Kedungwaru merupakan salah satu dari 19 kecamatan yang ada di Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur. Sebagaimana kecamatan lain di Jawa Timur khususnya dan di Pulau Jawa pada umumnya, Kecamatan Kedungwaru tumbuh dan berkembang menjadi kawasan perkotaan. Bahkan dari segi demografi merupakan kecamatan dengan jumlah penduduk paling banyak di Kabupaten Tulung Agung.
Selasa, 07 Juli 2020
Kota Pandaan
Kecamatan Pandaan Kab Pasuruan Peta : https://goo.gl/maps/HdYGtuiqPZ9roEAM7 Data : https://bit.ly/PandaanPasuruan2019 |
Tour Kota Pandaan (Map/Satelit) Klik Di Sini
Pandaan merupakan salah satu dari 24 kecamatan yang ada di Kabupaten Pasuruan, Provinsi Jawa Timur. Kecamatan Pandaan memiliki ibukota atau pusat pemerintahan di Kelurahan Petungsari. Kecamatan Pandaan meliputi empat kelurahan (Petungsari, Kutorejo, Jogosari dan Pandaan), serta 14 desa, dengan luas wilayah sekitar 43,27 km2 (atau hanya 2,94 persen dari luas Kabupaten Pasuruan yang mencapai 1.474,02 km2).
Senin, 06 Juli 2020
Kota Dente Teladas
Kecamatan Dente Teladas Kab. Tulang Bawang (Peta : https://goo.gl/maps/hb36dLhDRx3TCVFv5) Data : BPS Kab Tulang Bawang (2017) |
Kota Dente Teladas di mana letaknya, apakah sudah berwujud kota dengan infratsruktur yang lengkap ? Ya, ada peluang, sepuluh atau dua puluh tahun ke depan Dente Teladas bisa saja tumbuh dan berkembang menjadi kota yang modern. Asalkan ada perencanaan yang matang, dengan pembangunan yang dikelola secara profesional. Mungkin tidak ada yang menyangka kalau Jatinangor, sebuah kecamatan di Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat, yang semula berupa kawasan yang didominasi areal perkebunan dan pertanian, saat ini sudah mer-metamorfosa menjadi sebuah kota modern, dengan infrastuktur yang lengkap.
Minggu, 05 Juli 2020
Kota Obi Ada Di Mana ?
Kota Obi meliputi bagian-bagian dari Desa Baru, Akegula, Laiwui, Buton dan Jikotamo Kec. Obi (Peta : https://goo.gl/maps/Me9hk85V6Q5MwccTA) |
Tour Kota Obi Klik Di Sini (Peta dan Satelit)
Obi dikenal sebagai nama pulau yang masuk wilayah Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara. Pulau Obi dan pulau-pulau di sekitarnya seperti Pulau Bisa, Pulau Tapat, Pulau Balang Balang, Pulau Obilatu, Pulau Gomumu dan Pulau Tobalai dibagi menjadi lima wilayah kecamatan, yaitu Kecamatan Obi, Obi Utara, Obi Barat, Obi Timur dan Obi Selatan. Kalau Kota Ambon wilayahnya merupakan bagian dari Pulau Ambon; dan Kota Batam memiliki wilayah Pulau Batam dan pulau-pulau di sekitarnya; maka belum dikenal adanya Kota Obi, baru ada Kecamatan dan Pulau Obi.
Wacana Pembentukan Kabupaten Obi
Kabupaten Halmahera Selatan yang wilayahnya meliputi Pulau Halmahera bagian saelatan, Pulau Bacan, Pulau Obi dan pulau-pulau di sekitarnya. Di Kabupaten Halmahera Selatan sudah terbentuk 30 kecamatan,dengan pusat pemerintahan dan perekonomian terdapat di Labuha, Kecamatan Bacan. Kantor Bupatinya sendiri sebenarnya terdapat di Kecamatan Bacan Selatan.
Sabtu, 04 Juli 2020
Suasana Siang dan Malam Kota Labuha
Labuha merupakan kota terbesar di Pulau Bacan, sekaligus menjadi ibukota Kabupaten Halmahera Selatan. Letak kota di Pulau Bacan yang memiliki luas 2.053 km2 tersebut berada di bagian tengah, tepatnya di pesisir Teluk Bacan. Berikut suasana kota yang masih "berstatus desa" tersebut, bersumber dari Channel Youtube Rusdian Salim :
Masjid dan Kedaton Sultan Bacan
Selain Kesultanan Ternate, Tidora dan Jailolo ternyata di Maluku Utara pernah berjaya Kesultanan Bacan, yang wilayah teritorialnya meliputi Papua Barat, termasuk Kepulauan Raja Ampat. Masuknya Agama Islam di Papua juga tidak terlepas dari pengaruh Kesultanan Bacan. Berikut peninggalan Kesultanan Bacan yang ada di Desa Amasing Kota (tidak jauh dari Kota Labuha), Kecamatan Bacan, yaitu Masjid dan Kedaton Kesultanan Bacan, bersumber dari Channel YouTube Ksatria Jawa :
Menelusuri Keberadaan Kota Labuha
Kota Labuha Kab Halmahera Selatan Peta : https://goo.gl/maps/ExCQEjeK6tdzT6Mb8 |
Kota Labuha merupakan ibukota Kabupaten Halmahera Selatan, terletak di Pulau Bacan. Pulau yang memiliki luas 2.053 km2 tersebut terbagi menjadi tujuh kecamatan, yaitu dari sebelah barat ke timur berturut-turut Kecamatan Bacan Barat (BB), Bacan (B), Bacan Barat Utara (BBU), Bacan Timur (BT), Bacan Selatan (BS), Bacan Timur Tengah (BTT) dan Bacan Timur Selatan (BTS). Adapun distribusi penduduk tahun 2019 tersebar di Kecamatan Bacan sebanyak 28.788 jiwa; Bacan Selatan 19.369 jiwa; Bacan Timur 12.491 jiwa; Bacan Timur Selatan 7.800 jiwa; Bacan Timur Tengah 6.451 jiwa; Bacan Barat Utara 5.029 jiwa dan Bacan Barat 4.521 jiwa.
Kota Labuha (Kecamatan Bacan) Masih Berstatus Desa
Kota Labuha (Kec. Bacan) Data : Kabupaten Halmahera Selatan dalam Angka 2020 Peta : https://goo.gl/maps/TsKg1t4crvykwoV46 |