Senin, 24 Juli 2017

Pangkalan Kerinci dan Kota-kota Di Kabupaten Pelalawan

Pangkalan Kerinci - Sorek Kuras - Ukui Satu - Pangkalan Lesung - Langgam - Sei Kijang Kerumutan 

Sumber : https://goo.gl/maps/QzAKUXaDHVH2
Oleh : Atep Afia Hidayat - Kota Pangkalan Kerinci merupakan ibukota Kabupaten Pelalawan. Luas Kota Pangkalan Kerinci 193,56 km2 dengan jumlah penduduk 102.926 jiwa (tahun 2014), sehingga kepadatan penduduknya 532 jiwa per km2, merupakan kawasan terpadat di kabupaten tersebut. Kota Pangkalan Kerinci memiliki batas wilayah sebelah utara dengan Kecamatan Pelalawan dan Kabupaten Siak; sebelah timur dengan Kecamatan Pelalawan; sebelah selatan dengan Kecamatan Pangkalan Kuras dan Langgam; serta sebelah barat dengan Kecamatan Sei Kijang.


Selain Pangkalan Kerinci di Kabupaten Pelelawan terdapat enam kota lainnya (kota kecil, jumlah penduduk 20.000 - 50.000 jiwa), yaitu Sorek Kuras, Ukui Satu, Pangkalan Lesung, Sei Kijang, Langgam dan Kerumutan.

Kabupaten Pelelawan sendiri merupakan salah satu dari 12 daerah otonom di Provinsi Riau. Wilayah Kabupaten Pelelawan terdiri dari daratan Sumatera/Riau dan beberapa pulau seperti Pulau Mendor dan Serapung (Kecamatan Kuala Kampar)  yang dibatasi selat dengan Pulau Kundur (Provinsi Kepulauan Riau). Wilayah daratan Kabupaten Pelawan antara lain termasuk Daerah Aliran Sungai (DAS) Kampar (Kecamatan Teluk Meranti), sebagian kawasan Taman Nasional Tesso Nilo (Kecamatan Pangkalan Kuras dan Langgam).  Wilayah Kabupaten Pelewan dilalui jalan lintas Sumatera Timur yang menghubungkan Kota Pekanbaru dengan Jambi.

Luas Wilayah dan Jumlah Penduduk Kab Pelalawan (2014)

No
Kecamatan
Luas (Km2)
Penduduk
Kepadatan
1
Bunut/ Pangkalan Bunut
408.03
14 493
36
2
Pelalawan/ Pelalawan
1 498.11
18 563
12
3
Bandar Petalangan/ Rawang Empat
372.55
13 902
37
4
Kuala Kampar/ Teluk Dalam
1 502.65
17 948
12
5
Kerumutan/ Kerumutan
960.04
22 484
23
6
Teluk Meranti/ Teluk Merantu
4 239.84
16 276
4
7
Langgam/Langgam
1 442.45
28 368
20
8
Pangkalan Kerinci/ Pangkalan Kerinci
193.56
102 926
532
9
Bandar Sei Kijang/ Sei Kijang
319.41
28 725
90
10
Pangkalan Kuras/ Sorek Kuras
1 183.89
55 556
47
11
Ukui/ Ukui Satu
1 299.56
37 715
29
12
Pangkalan Lesung/Pangkalan Lesung
504.85
30 158
60
Total
13 924.94
387 114
28

Sumber :


Peta :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.