Senin, 21 Agustus 2017

Kota Banyuputih

Kecamatan Banyuputih
(https://goo.gl/maps/ak4bCLeGEoS2)
Banyuputih merupakan salah satu dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur. Lantas apa kelebihan Banyuputih dibanding kecamatan lainnya di Kabupaten Situbondo ? Ternyata Banyuputih merupakan kecamatan dengan wilayah paling luas, yaitu mencapai 481,67 km2 atau sekitar 29,40 persen dari luas Kabupaten Situbondo (1.638,50 km2). Bandingkan dengan luas Kota Kecamatan Situbondo yang hanya 27,81 km2, atau lebih dari 17 kali.


Ternyata Kecamatan Banyuputih juga hanya meliputi lima desa, yaitu Wonorejo (239,19 km2); Sumberwaru (111,27 km2); Sumberanyar (97,71 km2); Sumberejo (23,24 km2); dan Banyuputih (10,25 km2). Dapat dikatakan bahwa Wonorejo merupakan salah satu desa paling luas di Pulau Jawa; begitu pula Banyuputih merupakan salah satu kecamatan paling luas di Pulau Jawa. Ternyata (lagi) di sebagian wilayah Kecamatan Banyuputih tersebut terdapat Taman Nasional Baluran (Litle African in Java). Luas Taman Nasional Baluran mencapai 24.900 hektar (249 km2 atau sekitar 51,70 persen dari luas Kecamatan Banyuputih), terutama meliputi wilayah Desa Wonorejo dan Sumberwaru, di mana diperbatasan kedua desa tersebut terdapat Gunung Baluran.

Jumlah penduduk Kecamatan Banyuputih tahun 2015 sebanyak 58.073 jiwa, sehingga kepadatan penduduknya 121 jiwa per km2. Tingkat kepadatan penduduk setiap desa berkisar antara 35 jiwa per km2 (Sumberwaru) sampai 919 jiwa per km2 (Sumberejo). Peringkat desa dengan kepadatan penduduk paling tinggi setelah Suberejo, berturut-turut Banyuputih (480 jiwa per km2); Sumberanyar (173 jiwa per km2); dan Wonorejo (59 jiwa per km2). Rendahnya tingkat kepadatan penduduk di Desa Sumberwaru dan Wonorejo tak lain karena kedua desa tersebut wilayahnya didominasi oleh Taman Nasional Baluran. Sedangkan kisaran jumlah penduduk setiap desa antara 4.929 (Desa Banyuputih) sampai 21.347 (Desa Sumberejo). Peringkat desa dengan jumlah penduduk paling banyak setelah Desa Sumberejo berturut-turut Sumberanyar (16.947 jiwa); Sumberwaru (8.281 jiwa) dan Wonorejo (6569 jiwa).

Dengan demikian pusat keramaian Kecamatan Banyuputih terdapat di Desa Sumberejo, antara lain karena sekitar 36,76 persen penduduk Kecamatan Banyuputih bermukim di desa tersebut. Sudah selayaknya Desa Sumberejo dimekarkan menjadi tiga atau empat desa, atau membentuk kelurahan. Sedangkan pusat pemerintahan Kecamatan Banyuputih berada di Desa Sumberanyar. Pusat keramaian Desa Sumberanyar terletak di pesisir Selat Madura. Sedangkan pusat keramaian Desa Sumberejo agak jauh dari pesisir Selat Madura, tepatnya di sebelah timur laut Jalan Raya Situbondo-Probolinggi (Jalan Raya Banyuputih).

Sumber :
https://situbondokab.bps.go.id/website/pdf_publikasi/Kecamatan%20Banyuputih%20Dalam%20Angka%202016.pdf
https://situbondokab.bps.go.id/linkTabelStatis/view/id/468
http://balurannationalpark.web.id/profil-taman-nasional-baluran/

Peta :
http://kpu.go.id/dmdocuments/3512_situbondo.pdf



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.