Kamis, 11 Januari 2018

Mencari Keramaian Kota Di Sambelia

Peta 3 D Pusat Keramaian Kec Sambelia Di Desa Sambelia
(Sumber : https://goo.gl/maps/oh96yydcP712)
Kenapa Sambelia, sebuah kecamatan di Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dikatagorikan sebagai "kota". Hal itu mengacu pada  Klasifikasi kota dibedakan secara numerik :

Kota kecilberpenduduk antara 20.000 s.d. 50.000 orang. Umumnya berstatus ibukota kecamatan.
Kota sedangberpenduduk antara 50.000 s.d. 100.000 orang.


Kota besarberpenduduk antara 100.000 s.d. 1.000.000 orang.
Kota metropolitanberpenduduk antara 1.000.000 s.d. 5.000.000 orang.
Kota megapolitanberpenduduk lebih dari 5.000.000 orang.

Sumber : http://jaraktempuh.com/kalkulator/
Dengan demikian Kecamatan Sambelia dengan jumlah penduduk 31.993 jiwa dapat dikatagorikan sebagai "Kota Kecil". Lantas bagaimana mencari "Keramaian Kota" di kota dengan luas empat kali Kota Mataram tersebut. Lebih ideal tentu berkunjung langsung ke sana, kalau dari Jakarta melalui Bandara Udara Internasional Soekarno Hata (CGK), yang letaknya di Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Provinsi Banten,  bisa menempuh penerbangan ke  Bandara Internasional Lombok (LOP), yang berlokasi di Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, kemudian menggunakan transportasi darat menuju Sambelia. Jarak tempuh Pujut ke Sambelia sekitar 106 km. 

Peta 3 D Pusat Keramaian Kec Sambelia Di Desa Sambelia
(Sumber : https://goo.gl/maps/oh96yydcP712)
Namun sebelum datang ke sana terlebih dahulu dapat memanfaatkan berbagai aplikasi dan data untuk mendapatkan gambaran mengenai Kota Sambelia, antara lain melalui Google Map, Google Street View dan ditunjang oleh data dari BPS. Berapa jumlah penduduk setiap desa di Kecamatan Sambelia terdapat dalam Buku Kecamatan Sambelia dalam Angka terbitan BPS Kabupaten Lombok Timur, yang file-nya dapat diunggah melalui situs web BPS. Sedangkan melalui Google Map dapat diketahui peta satelit areal yang terbangun (pemukiman penduduk, sarana pendidikan, sarana perekonomian, dan sebagainya) beserta infrastuktur jalan yang melaluinya. 

Sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.