Kamis, 14 Agustus 2014

Kota Parongpong

Kota Parongpong merupakan salah satu dari 16 kecamatan yang ada di Kabupaten Bandung Barat (KBB). Kota Parongpong berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Purwakarta dan Subang di sebelah utara; dengan Kota Bandung dan Kota Cimahi di sebelah selatan; dengan Kecamatan Cisarua di sebelah barat; dan dengan Kecamatan Lembang di sebelah timur.

Kota Parongpong memiliki luas wilayah 45,15 km2 dengan jumlah penduduk tahun 2012 sebanyak 101.769 jiwa, sehingga kepadatan penduduknya mencapai 2.254 jiwa per km2. Wilayah Kecamatan Parongpong yang berbatasan langsung dengan Kota Bandung dan Kota Cimahi sudah bernuansa daerah perkotaan.

Kota Parongpong meliputi tujuh desa/kelurahan dengan kisaran jumlah penduduk antara 8.000 - 18.000 jiwa, dengan peringkat penduduk paling banyak berturut-turut Cihanjuang, Ciwaruga, Sariwangi, Cihideung, dan Cigugur Girang.

Peta dan Data :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.