Jumat, 10 Oktober 2014

Kota Sangir (Padang Aro)

Kota Sangir merupakan salah satu dari tujuh kecamatan yang ada di Kabupaten Solok Selatan, Provinsi Sumatera Barat. Kedudukan Sangir menjadi lebih penting karena terdapat lokasi pusat pemerintahan Kabupaten Solok Selatan, yaitu di Padang Aro (klik peta). Sebagian wilayah Sangir merupakan kawasan Kebun Raya Solok; sedangkan di bagian selatan Sangir terdapat Gunung Kerinci.

Kota Sngir memiliki luas wilayah 633,99 km2 dengan jumlah penduduk tahun 2012 sebanyak 39.181 jiwa, sehingga kepadatan penduduknya 62 jiwa per km2. Luas Sangir mencapai 18,93 persen dari luas Kabupaten Solok Selatan; sedangkan jumlah penduduknya sekitar 26,40 persen dari jumlah penduduk Kabupaten Solok Selatan.

Kota Sangir meliputi tiga nagari (desa), dengan kisaran jumlah penduduk antara 9.000 - 18.000 jiwa, dengan peringkat jumlah penduduk paling banyak berturut-turut Lubuk Gadang, Lubuk Gadang Selatan dan Lubuk Gadang Timur.

Batas wilayah Kota Sangir meliputi sebelah selatan dengan Provinsi Jambi dan Kabupaten Dharmasraya; sebelah timur dengan Kecamatan Sangir Balai janggo; sebelah utara dengan Kecamatan Sangir Jujuan; dan sebelah barat dengan Kecamatan Pauh Duo.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.